Analisis Bentuk Praanggapan dalam Novel Gadis Kretek Karya Ratih Kumala
Eva eri dia
Abstract
Praanggapan adalah sebuah anggapan dasar atau asumsi dasar. Praanggapan terbagi menjadi dua, yaitu praanggapan semantik dan praanggapan pragmatik. Novel Gadis Kretek merupakan salah satu novel yang di dalamnya terdapat bentuk praanggapan. Penelitian ini mendeskripsikan bentuk praanggapan eksistensial karena berdasar pada observasi dalam novel tersebut ditemukan keragaman bentuk praanggapan eksistensial yang mencukupi. Berdasarkan hasil analisis yang dilakukan ditemukan keragaman bentuk praaggapan eksistensial, yaitu entitas waktu, entitas tempat, entitas posesif, dan entitas benda.