STATUS GIZI DENGAN PERKEMBANGAN KOGNITIF ANAK PRA SEKOLAH DI TK TUNAS PERTIWI 1 KABUPATEN KOTAWARINGIN TIMUR

Dewi Taurisiawati Rahayu, . Musyaropah

Abstract


Perkembangan kognitif dipengaruhi oleh banyak faktor, termasuk faktor gizi. Pada usia prasekolah rentan terjadi kekurangan gizi atau status gizi yang kurang, karena pada usia ini anak menjadi konsumen aktif yaitu mereka sudah dapat memilih makanan yang disukainya, dan mereka cenderung tidak tahu bahkan tidak mengerti tentang ada atau tidaknya zat gizi apa yang terkandung dalam makanan yang mereka konsumsi. Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui hubungan status gizi dengan perkembangan kognitif anak pra sekolah. Jenis peneilitian ini adalah observasional dengan desain penelitian analitik korelasional. Variabel penelitian adalah status gizi dan perkembangan kognitif. Populasi penelitian ini adalah seluruh murid TK Tunas Pertiwi 1 tahun 2020 sebanyak 43 murid, sampel penelitiannya sebagian murid TK Tunas Pertiwi 1 tahun 2020 sebanyak 30 murid. Penelitian ini dilaksanakan pada tanggal 22 Juni sampai 13 Juli 2020. Penelitian ini menggunakan tehnik sampling simple random sampling. Pengumpulan data menggunakan kuisioner kemudian di editing, coding, skoring, tabulating, dan dianalisis menggunakan uji statistik rank spearman dengan tingkat kepercayaan ρ 5%. Hasil penelitian ini menunjukan sebagian kecil responden mengalami gizi kurang dengan perkembangan kognitif baik sebanyak 2 responden 6,7 %,  hampir setengah mengalami gizi baik dengan perkembangan kognitif baik sebanyak 12 responden 40 %, sebagian kecil mengalami gizi lebih dengan perkembangan kognitif baik sebanyak  1 responden 3,3%, dan sebagian kecil mengalami obesitas dengan perkembangan kognitif baik sebanyak 7 responden 23,3%. Dengan menggunakan analisis rank spearman didapatkan hasil sig.(2-tailed) 0,004 dengan nilai koefisien korelasinya sebesar 0,515. Status gizi berhubungan dengan perkembangan kognitif. Perkembangan kognitif merupakan tingkat berfikir anak yang dapat berkembang dengan optimal melalui berbagai stimulus yang diberikan.Aktivitas anak dan perkembangan anak sedang tumbuh sangat pesat maka dari itu jangan sampai aktivitas metabolisme tubuh mengambil zat – zat gizi penting yang seharusnya untuk perkembangan otak anak.

Keywords


anak prasekolah, status gizi, perkembangan kognitif

Full Text:

PDF

References


Isharyanti, S. (2015). Tesis: Hubungan status gizi, interaksi sosioal, pola asuh anak, pendidikan ibu dengan perkembangan kognitif anak: Universitas Sebelas Maret Surakarta. Internet available from https://digilib.uns.ac.id/dokumen/detail/50099/Hubungan-Status-Gizi-Interaksi-Sosial-Pola-Asuh-Anak-Pendidikan-Ibu-dengan-Perkembangan-Kognitif-Anak diakses tanggal 14 Februari 2020

Tiaingsih. (2019). Skripsi: Hubungan Gizi dengan Perkembangan Kognitif Anak Usia Dini di PAUD Khodijah kecamatan Sukarame Bandar Lampung. Internet avaible from https://scholar.google.co.id/resipatory.radenintan.ac.id/ diakses pada tanggal 3 Mei 2020

Khadijah. 2016. Pengembangan Kognitif Anak Usia Dini. Medan: Perdana Publishing Internet avaible from http://repository.iainpurwokerto.ac.id/6386/ diakses tanggal 14 Februari 2020

World Health Organization. (2019). Child malnutrition. Internet avaible from https://www.who.int/data/gho/data/themes/theme-details/GHO/child-malnutrition diakses tanggal 3 Februari 2020

Riskesdas. (2018). Riset Kesehatan Dasar 2018. Internet avaible from http://www.kesmas.kemkes.go.id/assets/upload/dir_519d41d8cd98f00/files/Hasil-riskesdas-2018_1274.pdf diakses pada tanggal 4 Februari 2020

Kusharisupeni. (2014). Peran gizi dan perkembangan kognitif anak. Jurnal kesehatan masyarakat nasional vol.8. no 8, mei. Internet avaible from https://journal.fkm.ui.ac.id/kesmas/article diakes tanggal 4 Februari 2020

Proverawati, A., Sulistyorini, C.I., & Pebriyanti, S. (2011). Posyandu (Pos Pelayanan Terpadu) dan Desa Siaga. Yogyakarta: Nuha Medika

Rahmidini. (2020). Literature Review Hubungan Stunting dengan Perkembangan Motorik dan Kognitif Anak. Internet avaible from https://scholar.google.co.id/ejurnal.stikesrespati-tsm.ac.id/ diakses tangga 3 Mei 2020

Auliya C, Woro KH, Budiono. (2015). Profil Status Gizi Balita ditinjau dari topografi Wilayah Tempat tinggal ( Studi di Wilayah Pantai dan Wilayah Punggung Bukit Kabupaten Jepara). Unnes Journal of Public Healt: Internet available http://repository.iainpurwokerto.ac.id/6386/ diakses tanggal 14 Februari 2020

Septikasari. (2018). Status gizi anak dan faktor yang mempengaruhi. Yogyakarta: UNY Press

Surudarma. (2017). Obesitas pada anak. Fakultas Kedokteran Universitas Udayana. Internet avaibel from https://googlesholar/obesitas-anak-balita./co.id diakses pada tanggal 24 Juli 2020

Kemenkes RI. (2020). Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 2 tahun 2020 tentang Standart Antropometri Anak. Kementrian Kesehatan Masyarakat. Internet avaible from https://hukor.kemkes.go.id diakses tanggal 3 Mei 2020

Wijayanti, S., & Nindya, T. S. (2017). Hubungan Penerapan Perilaku Kadarzi ( Keluarga Sadar Gizi ) dengan Status Gizi Balita di Kabupaten Tulungagung Relationship of Kadarzi ( Family Conscious Nutrition ) Behavior Practice to Nutritional Status of Children Under Five Years in Tulungagung Distr. Research Study, 1(4), 379–388. https://doi.org/10.20473/amnt.v1.i4.2017.378-388 diakses pada tanggal 24 Juli 2020.

Mansur AM. (2019). Tumbuh Kembang Anak Usia Prasekolah. Padang: Andalas University Press

Priyo, Titus dkk. 2017. Penilaian Status Gizi. tk: Kementrian Kesehatan Republik Indonesia.

Wibowo. 2013. Pendidikan Karakter Usia Dini (Strategi Membangun Karakter di Usia Emas). Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Khomsan A. Faisal A, Neti H, Nani S, & Oktarina. 2013. Tumbuh Kembang dan Pola Asuh Anak. IPB Press, Bogor.

Rahayu, D. T., & Sagita, Y. D. (2019). Pola Makan dan Pendapatan Keluarga dengan Kejadian Kekurangan Energi Kronik (KEK) pada Ibu Hamil Trimester II. Holistik Jurnal Kesehatan, 13(1), 7-18.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2020 Prosiding Conference on Research and Community Services



 

 

 

 

 

 

Published by Pusat Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (P3M)

Jl. Pattimura III/20, Jombang, East Java, Indonesia

Currently, Prosiding Conference on Research and Community Services is indexed by:

     
     
     
     
     
     

Dedicated to:

 

 

Published by STKIP PGRI Jombang || http://p3m.stkipjb.ac.id
Creative Commons License
Prosiding Conference on Research and Community Services)  is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.