PENGEMBANGAN MODEL-MODEL LATIHAN DRIBBLING DENGAN KAKI BAGIAN LUAR DALAM BENTUK PERMAINAN DI SEKOLAH SEPAKBOLA UNIBRAW’82 MALANG USIA 15-16 TAHUN
Abstract
Tujuan penelitian pengembangan ini adalah mengembangkan Model-model Latihan Dribbling Dengan kaki bagian luar Dalam Bentuk Permainan Di Sekolah Sepakbola Unibraw’82 Malang Usia 15-16 Tahun. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian pengembangan. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan angket untuk ahli dan siswa. Dengan kualifikasi, 1 ahli kepelatihan dan 2 ahli permainan sepakbola, sedangkan untuk siswa dilakukan uji coba kelompok kecil sebanyak 10 siswa dan ujicoba kelompok besar sebanyak 30 siswa. Hasil penelitian ini diperoleh sebagai berikut: Ahli kepelatihan diketahui persentase hasil evaluasi dari ahli kepelatihan adalah 81,43%, ahli permainan sepakbola diketahui bahwa rata-rata persentase hasil evaluasi dari dua ahli permainan sepakbola adalah 80,71%, diketahui bahwa jumlah keseluruan rata-rata persentase hasil uji coba kelompok kecil adalah 82,10%, diketahui bahwa jumlah keseluruhan rata-rata persentase hasil uji coba kelompok besar adalah 83,89%. Kesimpulan penelitian ini model-model latihan dribbling dengan kaki bagian luar dalam bentuk permainan sudah sempurna dengan Kriteria baik sehingga model-model latihan tersebut dapat digunakan sebagai media kepelatihan oleh siswa maupun pelatih.
Full Text:
PDFDOI: https://doi.org/10.32682/bravos.v5i1.449
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2017 BRAVO'S (Jurnal Prodi Pendidikan Jasmani & Kesehatan)
Indexing:
Office:
Kantor Program Studi Pendidikan Jasmani
STKIP PGRI Jombang
Jl. Pattimura III/20 Jombang
E-mail: [email protected]
Homepage : https://ejournal.stkipjb.ac.id/index.php/penjas/index