The Effectiveness of Teaching Vocabulary By Using Word Wall On Vocabulary Mastery

Anita Soraya Yulita, Daning Hentasmaka

Abstract


Tujuan  dari  penelitian  ini  adalah  untuk  mengetahui  efektivitas  pengajaran  kosa  kata menggunakan  word  wall  pada penguasaan kosa  kata  siswa  sekolah  dasar.  Peneliti menggunakaan  desain  kuasi- eksperimental  sebagai  desain  penelitian.  Kelompok eksperimental yang diajarkan menggunakan media word wall sedangkan kelompok kontrol yang  tidak  diajarkan  menggunakan  media  word  wall.Tes  awal  dan  tes  akhir  adalah instrumen  ysng digunakan  dalam  penelitian  ini. Data  dianalisis  dengan  menggunakan Independent  Sample  T- Test.Hasil  dari  analisis  data  dari  kelompok  eksperimental  dan kontrol mengindikasikan hasil dari Sig. (2- tailed) 0.000 lebih rendah daripada nilai alfa 0,05. Dapat disimpulkan bahwa hipotesis nol (Ho) ditolak, yang berarti alternatif hipotesis (Ha)  diterima.  Terdapat  perbedaan  yang  signifikan  dalam  penguasaan  kosa  kata  antara siswa  yang  diajarkan  menggunakan  media  word  wall  dan  yang  tidak  diajarkan menggunakan media word wall. Nilai rata- rata dari kelompok eksperimental adalah 86.57 sedangkan  nilai  rata- rata  dari  kelompok  kontrol  adalah  69.22.  Peneliti  menyimpulkan bahwa  pengajaran  kosa  kata  menggunakan  word  wall  pada  penguasaan  kosa  kata  siswa sekolah dasar adalah efektif.

Kata Kunci: Efektivitas, Kosa kata, Word wall


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.