PERBEDAAN HASIL BELAJAR SISWA DENGAN DAN TANPA MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE MAKE A-MATCH

Mohamad Sholehudin Pebriansyah, Ririn Febriyanti

Abstract


Pembelajaran merupakan istilah yang digunakan untuk menunjukan kegiatan guru dan siswa atau kegiatan dosen dan mahasiswa yang dikenal dengan istilah proses belajar mengajar. Agar siswa bisa lebih aktif dalam proses belajar dengan harapan ke depannya siswa dapat memperoleh hasil yang maksimal maka diperlukan suatu model pembelajaran. Pembelajaran kooperatif tipe make a- match yaitu model pembelajaran yang menggabungkan permainan dan belajar dengan mencari pasangan menggunakan kartu soal dan kartu jawaban. Tujuan penelitian ini adalah Untuk mengetahui ada tidaknya perbedaan hasil belajar siswa yang diajarkan dengan dan tanpa model pembelajaran kooperatif tipe Make A-Match di kelas VII MTs Negeri 10 Jombang. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif eksperimen. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Quasi Experimen Design bentuk Two group Posttest – Only Design. Sampel penelitian adalah siswa kelas VII-C dan VII-D MTs Negeri 10 Jombang. Instrumen penelitian berupa lembar tes. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah perhitungan statistic Uji-t. Hasil analisis menunjukkan bahwa tidak ada perbedaan hasil belajar siswa dengan dan tanpa model pembelajaran kooperatif tipe Make A-Match di kelas VII MTs Negeri 10 Jombang. Sehingga dapat disimpulkan bahwa tidak ada perbedaan hasil belajar dengan dan tanpa menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe Make A-Match kelas VII di MTs Negeri 10 Jombang.

Kata kunci: Pembelajaran Kooperatif, Make A-Match, Hasil Belajar


Full Text:

PDF

References


Gewati, M. (2018). Kemampuan Matematika Siswa Indonesia Memprihatinkan, Solusinya?. Kompas.com https://edukasi.kompa s.com/read/2018/03/21/ 09211381/kemampuan-matematika-siswa- indonesia- memprihatinkan- solusinya.

Rusman. (2010). Model-model Pembelajaran Mengembanghkan Profesionalisme Guru. Jakarta: PT Raja Grafindo Persanda.

Shoimin, A. (2014). Model Pembelajaran Inovatif Dalam Kurikulum 2013. Yogyakarta: Ar- ruzz Media.

Sugiyono. (2015). Metode Penelitian Pendidikan. Bandung: Alfabeta




DOI: https://doi.org/10.32682/edumath.v13i1.2265

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2022 EduMath Journal Prodi Pendidikan Matematika

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.

OUR JOURNAL HAS BEEN INDEXED BY :

 

Flag Counter 

Website Resmi STKIP PGRI Jombang || http://stkipjb.ac.id/