PENGEMBANGAN LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK (LKPD) MATERI POKOK OPERASI BENTUK ALJABAR

Atma Murni, Rini Dian Anggraini

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) berbasis kurikulum 2013 pada materi pokok Operasi Bentuk Aljabar.Penelitian pengembangan ini menggunakan model Borg and Gall yang dimodifikasi Sugiyono (2008)melalui tahapan: (1) potensi dan masalah; (2) pengumpulan data; (3) desain produk; (4) validasi desain; (5) revisi desain; (6) uji coba produk; (7) revisi produk; (8) uji coba pemakaian; dan (9) revisi produk. Pada tahap potensi dan masalah, dilakukan analisis kebutuhan berupa analisis Kompetensi Inti (KI) dan Kompetensi Dasar (KD), analisis karakterisrik peserta didik, dan analisis materi pembelajaran. Berdasarkan hasil analisis kebutuhan dilanjutkan merancang LKPD, kemudian divalidasi oleh tiga validator dan direvisi sesuai saran dari validator. LKPD yang telah valid kemudian diujicobakanpada kelompok kecil terhadap sepuluh peserta didik kelas IX-4 SMP Babussalam. Hasil ujicoba kelompok kecil direvisi dan diujicobakan lagi pada kelompok besar terhadap 24 peserta didik kelas VIII-4 SMP Babussalam. Hasil uji coba kelompok besar direvisi dan dapat disimpulkan bahwa LKPD berbasis kurikulum 2013 pada materi pokok Operasi Bentuk Aljabar dinilai sudah valid dan memenuhi syarat praktikalitas untuk digunakan peserta didik kelas VIII.

 

Kata Kunci:          Lembar Kerja Peserta Didik, Bentuk Aljabar, Kurikulum 2013


Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.32682/edumath.v4i1.375

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2017 Edu Math Journal Prodi Pendidikan Matematika



OUR JOURNAL HAS BEEN INDEXED BY :

 

Flag Counter 

Website Resmi STKIP PGRI Jombang || http://stkipjb.ac.id/