TINGKAT BERPIKIR KREATIF MAHASISWA DALAM MENGAJUKAN MASALAH TIPE PRESOLUTION POSING PADA MATA KULIAH KALKULUS

Rokhmah Indahwati

Abstract


Pendidikan sangat dipengaruhi oleh antisipasi dari para pendidik untuk mempersiapkan suatu strategi pembelajaran yang dapat menumbuhkembangkan cara berpikir peserta didik  menjadi lebih kreatif. Oleh karena itu sebelumnya mereka perlu untuk mengetahui sejauh mana tingkat kreativitas peserta didiknya, sehingga nantinya dapat menyusun strategi pembelajaran yang sesuai untuk peserta didik tersebut. Berdasarkan analisis tersebut maka penulis tertarik untuk melakukan penelitian tentang tingkat berpikir kreatif mahasiswa di Universitas tempat penulis mengajar. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi tingkat berpikir kreatif mahasiswa calon guru matematika FKIP Universitas Madura dalam mengajukan masalah (Problem Possing) pada mata kuliah kalkulus I tipe Presolution Posing. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif-kualitatif. Peneliti menggunakan tugas berupa pengajuan masalah pada mata kuliah kalkulus bab turunan dan disertai wawancara, sehingga data yang dianalisis adalah tulisan hasil tes dan hasil wawancara. Subjek dalam penelitian ini adalah mahasiswa kelas A angkatan 2015 yang terdiri dari 12 laki-laki dan 18 perempuan.  Dalam penelitian ini mahasiswa dikelompokkan ke dalam tingkat berpikir kreatif dari tingkat 0 sampai 4. Kemudian setelah diperoleh keempat kelompok mahasiswa tersebut masing-masing  level diambil masing-masing 1 mahasiswa yang dapat berkomunikasi dengan baik. Selanjutnya mahasiswa yang terpilih tersebut ditetapkan sebagai subjek penelitian. Hasil penelitian yang diperoleh menunjukkan bahwa sebanyak 1 orang mahasiswa berada pada TBK 4 atau pada tingkat sangat kreatif, yaitu 3,33%  dari kesuluruhan mahasiswa di kelas, Sedangkan untuk TBK 3 sebanyak 3 mahasiswa atau sebanyak 10,00% mahasiswa, untuk TBK 2 tidak ada mahasiswa yang memenuhinya. Kemudian untuk TBK 1 dan TBK 0, masing-masing secara berturut-turut sebanyak 53,33% dan 33,33%. Banyaknya mahasiswa pada TBK 0, dikarenakan banyak mahasiswa yang belum terbiasa untuk mengajukan soal. Mahasiswa masih kurang terlatih untuk menyusun soal secara kreatif yang nonrutin secara mandiri. Oleh karena itu penulis menyarankan kepada para dosen untuk menyusun dan mempersiapkan pembelajaran serta perangkat pembelajaran yang dapat memancing daya kreativitas mahasiswa dengan tujuan agar mahasiswa menjadi lebih kreatif  yang salah satunya dengan cara memberikan tugas kepada mahasiswa untuk mengajukan masalah yang non rutin.

Kata kunci : Tingkat Berpikir Kreatif, Problem Possing, Presolution Posing

Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.32682/edumath.v3i1.434

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2017 Edu Math Journal Prodi Pendidikan Matematika



OUR JOURNAL HAS BEEN INDEXED BY :

 

Flag Counter 

Website Resmi STKIP PGRI Jombang || http://stkipjb.ac.id/